Kadispora Riau: Tidak Ada Lagi Menggunakan Atlet dari Luar Riau


 

Kadispora Riau Saat Memberikan Sambutan
PENAMULIONO- H. Doni Aprialdi selaku ketua Dinas Pemuda dan Olahraga Provinsi Riau (Kadispora Riau) memberikan arahan kepada atlit-atlit Riau dan pelatih dalam rapat Kordinasi Teknis Kepemudaan dan Olahraga Provinsi Riau Tahun 2017. Acara yang bertemakan "Kita Tingkatkan Sinergitas Perencanaan Pembangunan Kepemudaan dan Olahraga di Provinsi Riau" tersebut dilalaksanakan di hotel alpha, Selasa (7-3-2017), Kota Pekanbaru.

Dalam sambutannya, Kadispora menyampaikan bahwa Dispora  Riau sudah mulai bekerja sama dengan Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI). Dia menyebut, mulai saat ini tidak ada lagi membeli atau menggunakan jasa atlet dari luar daerah Riau.

"Sekarang kita harus meningkatkan bibit-bibit dari dalam daerah seperti dari Pusat Pendidikan dan Latihan Pelajar (PPPL) dan Pusat Pendidikan dan Latihan Mahasiswa (PPLM) serta bibit dari daerah atau dari kabupaten lain" kata Doni Aprialdi, ketua Dinas Pemuda dan Olahraga Provinsi Riau. 

Doni menambahkan, agar para atlet atlet Riau makin berkembang prestasinya, dipanggil pelatih-pelatih yang profesional untuk melatih atlet-atlet yang ada. 

"Ada juga pelatih yang dipanggil dari luar negeri untuk menambah semangat para atlet," tuturnya
    
Dalam acara yang dihadiri para atlet-atlet Riau dan pelatih di semua cabang olahraga, Kadispora Riau berharap supaya mengembangkan bibit-bibit lokal karena bibit-bibit lokal tidak kalah dengan bibit daerah luar Riau.

"Dengan pelatihan dan dan bimbingan yang pasti, maka para atlet pasti akan memenuhi harapan yang diinginkan Dispora," tandasnya

Laporan : Hari Sumandra
Editor     : Muliono Ns

Tidak ada komentar:

Posting Komentar